PASAR IKAN DADAKAN, KECERIAAN MENYAMBUT RAMADHAN WARGA BONDOWOSO

BERITA BONDOWOSO - Bulan ramadhan adalah salah satu bulan suci umat islam yang dilaksanakan setiap tahun tepatnya ya di bulan Ramadhan, ada banyak cara yang dilakukan di setiap kota di pulau jawa untuk menyambutnya. ehemmm karena gus bolang tinggal di Bondowoso disini ada salah satu kebiasaan warga khususnya tlogosari dalam menyambut bulan Ramadhan salah satunya adalah pasar ikan dadakan.

PASAR IKAN DADAKAN, KECERIAAN MENYAMBUT RAMADHAN WARGA BONDOWOSO


Kenapa sich di bilang pasar ikan dadakan ? ya karena  pasar ini emang adanya ketika bulan ramadhan, sebelum gus nulis tentang artikel ini gus keluyur Bondowoso dulu untuk memastikan bahwa hanya tlogosari yang ada pasar dadakan, Masyarakat Tlogosari ada satu kebiasaan unik masyarakat Tlogosari menjelang bulan puasa salah satu kebiasaan uniknya adalah menyantap ikan laut segar sebagai menu Buka puasa dan sahur.

PASAR IKAN DADAKAN, KECERIAAN MENYAMBUT RAMADHAN WARGA BONDOWOSO


Kalau kamu selama bulan puasa ngabuburit ke daerah Tlogosari khususnya di desa Pakisan di partigaan desa kamu akan melihat banyak pedagang ikan yang berjajar menawarkan dagangannya. Tak hanya penjual lokal yang datang bahkan ada pejual dari luar kabupaten sebelah yang menjual ikan segar di desa pakisan, warga dikecamatan Tlogosari memang sangat gemar makan ikan, tapi uniknya pasar ikan ini hanya ada ketika bulan ramadhan selain bulan ramadhan bukan berarti masyarakat tak gemar makan ikan lho hanya saja menambah nilai gizi selama menjalankan ibadah puasa.

Di pasar ikan dadakan kamu bisa membeli beberapa jenis ikan mulai dari tuna sampai cumi cumi bisa kamu temui disini. Masalah harga gus  rasa harganya standart, daripada kamu harus mancing sendiri ke laut,iya kannnn , mumpung bulan ramadhan dan ini peristiwa langkah lho adanya cuma di bulan ramadhan. yaaa inilah  salah satu cara masyarakat Bondowoso menyambut bulan Ramadhan, indah bukan ramadhan kali ini.

Baca juga


Related Post