TAK PERLU SAMPAI KE LUAR NEGERI UNTUK MELIHAT POHON PELANGI, DI BONDWOSO JUGA ADA



Beberapa waktu yang lalu sempat saya berbincang bincang dengan sahabat saya sambil ditemani secangkir kopi arabika kopi khas Bondowoso yang diprduksi oleh PTPN di kecamatan sempol, dalam perbincangan saya waktu itu sahabat karib gus bolang membuka topik tentang pohon pelangi. yapohon pelangi karena kulit pohonnya ketika terkelupas menghasilkan corak warna warni sama kayak batik gitu. Kata teman saya tumbuhan pohon ini banyak tumbuh di negara gajah putih, hayooo dimana negara yang satu ini?, buka dulu Men RPAL yang elu simpen di gudang belakang yo wes kata teman saya pohon pelangi banyak dibudidaya di negara Thailand.



Tanaman yang bernama ilmiah Eucalyptus de gupta  ini memang mempunyai daya tarik tersendiri kalau kamu melihat langsung sumpah kamu pasti akan heran bin takjub itu lho kulit pohonnya yang berwarna warni mirip corak batik atau baju doreng tentara yang biasa dibuat kemuflase. Ngomong - ngomong bicara tentang pohon pelangi ini yang kata teman saya harus pergi ke luar negeri gajah putih itu sekarang lagi gak usah sampai ke tempat jauh jauh ketimbang uang kamu hanya dibuat beli tiket pesawat atau ngurusi pasport mending kamu buat biaya untuk berlibur ke Bondowoso.



Lokasinya tak jauh dari Kota Bondowoso untuk menuju ke kecamatan Sumber Wringin lokasi dimana pohon pelangi berada , menurut penuturan dan keterangan dari Mbah Google jarak dari Bondowoso sampai ke Kecamatan Sumber Wringin sekitar 24,6 km. Lokasi berada di Pedukuan Karanganyar Dusun Daerungan Desa Sumber Wringin Kecamatan Sumber Wringin Kabuppaten Bondowoso, kalau kamu pernah mendaki Gunung raung kamu akan melewati kebun pohon pelangi, biasa kalau warga setempat menyebutnya dengan" Hutan Bogor" lokasi Hutan ini menurut informasi yang gus bolang dapat dari warga setemat adalah hutan penelitian yang dikelolah oleh kementrian perhutanan dan IPB dengan nomor SK.22/Kpts-II/2004.
Selain Eucaliptus degupta ada juga Bunga ini

lantas bagaimana jika kamu minat berkunjung ke kawasan hutan Bogor?. kalau kamu warga Bondowoso kamu pasti tau lokasi sumber Wringin jalur pendakian Gunung Raung, carilah informasi kepada warga dimana lokasi huan Bogor. Namun jika kamu dari luar kota jika kamu menggunakan mode angkutan umum kamu bisa mulai petualangan kamu dari terminal Bondowoso ambillah jurusan sempol dengan mobil biasanya menggunakan Elf kemudian turunlah di pertigaan Indomaret Sumber Wringin dengan tarif sekitar Rp.15000,- dilanjutkan dengan kendaraan ojek yang biasa mengkal di pertigaan Sumber Wringin disana kamu akan di uji dengan tawar menawar. Jangan lupa ketika di hutan bogor untuk minta izin kepada pos perhutani yang mengelolah kawasan hutan tersebut satu pesan lagi dari Gus Bolang "Jangan pernah merusak keindahan alam disini".

bagaimana kawan masih belum bangga dengan alam Indonesia?. saya rasa kamu harus segera meninggalkan pulau kapuk dan beralih ke zona petualanganmu.

Baca juga


Related Post