Restoran yang dibuka pada tahun 2009 ini sudah menjadi tempat favorit untuk di kawasan Progo, dan juga salah satu restoran yang bisa di bilang sebagai pelopor untuk meramaikan di daerah tersebut. Tidak aneh jika tempat wisata kuliner di Bandung yang satu ini selalu ramai dikunjungi pada hari libur ataupun hari biasa, oleh kalangan remaja untuk nongkrong ataupun keluarga.
Menu yang ditawarkan di Hummingbird Eatery mayoritas atau kebanyakan adalah menu barat, tapi jangan khawatir karena ada juga menu Indonesia salah satunya nasi goreng dengan berbagai olahan. Ada juga beberapa menu western tersebut diantaranya Tom Yum Fettuccine, Homemade Patitso, Hamburg Steak, dan menu favoritnya disini yaitu buttered toast, speghetti creamy salmon, beef ham, eating machine, dan escargot in garlic butter. Escargotnya dikombinasikan dengan saus garlic butter yang aroma bawang putihnya cukup kuat sehingga cocok untuk dimakan bersama roti panggang yang crispy.
Restoran ini buka mulai pukul 07.00 hingga 23.00 WIB, sehingga sangat cocok untuk sobat yang ingin breakfast, lunch, bahkan hingga dinner. Selain itu masih ada satu menu lagi yang bisa dikatakan cukup menarik yaitu crepes. Nama ini diambil dari nama sweet crepes yaitu nama salah satu jenis burung kolibri.
Tersedia juga beberapa jenis minuman, seperti iced tea rosy hibiscus, melted cappucino, ice caramel coffe, mocca latte, ice cappucino, russian espresso ice blend dan masih banyak yang lainnya. Milted cappucino kopinya wangi dan tidak terlalu pahit, ditambah dengan lelehan coklat diatasnya sehingga tanpa gula pun sudah terasa manis dan terasa pas di mulut.
Oh iya saya hampir lupa, di belakang Hummingbird Eatery terdapat bangunan 3 lantai. Sang pemilik menamakannya bukan hotel, melainkan guest house. Jadi kalau anda sedang mencari penginapan juga, tempat ini mungkin bisa dijadikan untuk bermalam juga.
Dengan harga mulai dari Rp. 400.000 – Rp. 600.000 anda sudah bisa menginap di guest housenya. Tentunya pada keesokan hari saat anda bangun, anda bisa menikmati lagi berbagai menu kuliner yang di tawarkan di Hummingbird Eatery. Karena restoran dan guest housenya saling berhubungan.
Untuk masalah harga menu disini anda tidak perlu khawatir. Harga menu disini dibandrol mulai dari harga Rp. 30.000 sampai Rp. 90.000. Restoran ini terletak di Jalan Progo No. 14 Bandung – Jawa Barat. Demikian sedikit ulasan KamusBandung untuk salah satu tempat wisata kuliner di Bandung, untuk informasi lebih lengkapnya anda bisa mengunjungi situs resmi Hummingbird Eatery .