Selamat tahun baru islam 1 Muharram 1438
Mungkin ini agak sedikit terlambat posting, seharusnya Gus Bolang tulis pada malam tanggal satu muharram tapi pada waktu itu bertepatan sama perayaan muharram di rumah Gus bolang Baca. Tanggal dua juga begitu sudah tekad bulat pergi ke festival muharram Eh Malah hujan di rumah saya gak berhenti - berhenti, namun guys namanya berbagi tak kenal lambat Iya kan..!.
Opening ceremoni ,Photo by Gembol |
Masih seputar Bulan Muharram, jauh jauh hari gus bolang sudah nyaranin kamu "bulan muharram bulan yang paling tepat untuk berkunjung ke Bondowoso". Kali ini kota tempat lahir gus bolang sedang memperingati tahun baru islam yang tepatnya jatuh pada tanggal 1 muharram, tak nanggung nanggug pemerintah kota Bondowoso dan masyarakat Bondowoso merayakannya lima belas hari Non Stop bro lokasinya tepat di alun alu Kota Bondowoso dari tanggal 1 muharram sampai tanggal 15 Muharram.
Memamg saat ini kota Bondowoso cuacanya tak begitu menentu kadang hujan kadang cerah, meskipun demikian semangat masyarakat Bondowoso menyambut tahun baru islam tak menyurutkan mereka untuk berkunjung ke festival Muharram ini lah ini namanya spirit menyambut muharram. Dua hanggar ukuran besar berdiri kokoh di lapangan alun alun Bondowoso sebelah selatan di pintu masuk terpasang gate dengan tulisan Festival Muharram " di terotoar alun alun juga terpasang tenda tenda kuliner dan aksesoris dengan rapi tampa mengganggu orang yang hendak lewat.
Yuk ke Hanggar sebelah timur !
Dipintu masuk hanggar kita akan disuguhi rumah tabing tongkok, rumah tradisional Bondowoso yang saat ini sudah mulai jarang ditemukan, dari pintu masuk wahh pasti sudah kebayang di dalam pasti sangat menarik. Pas masuk Gus bolang sudah disambut dengan stand yang menawarkan serba kopi ternyata ini area Republik Kopi disana kamu bisa dikit dikit belajar itung itung wisata edukasi tentang perkopian, mulai dari cara pengolahannya sampai proses menyeduh, tenang yang nyeduh para barista barista Bondowoso yang tak diragukan lagi profesionalismenya, setelah puas di area republik kopi, perjalanan kita lanjut kita ada di area kampung batik disana penuh dengan warna warni batik bermotif Bondowoso, ada batik tamanan yang melegenda dan beberapa hasil karya batik di kota Bondowoso, kamu tak hanya bisa melihat koleksi batik,kamu juga bisa belajar bagaimana cara membatik.
Masih di Hanggar sebelah timur. setelah puas di kampung batik saatnya kita ke kampung organik, disana kamu akan menemukan aneka sayur yang segar segar dan semuanya bener bener organik, satu lagi yang paling spesial yaitu Beras organik dari desa wisata Lombok kulon Bondowoso, setelah puas disana kamu akan sampai di lokasi dinas pariwisata Bondowoso disana tuh kamu bisa menemukan beberapa informasi seputar wisata yang ada di kota Bondowoso ya termasuk blognya gus bolang yang selalu membahana ini, dipintu keluar hanggar sebelah timur kamu juga akan disugi karya karya kreatif siswa siswa Bondowoso yang tentunya membawa harum kota Bondowoso.
Perjalanan lanjut ke hanggar sebelah barat guys !.
Di hanggar sebelah barat ini guys tempatnya UKM UKM dan usaha kreatif yang ada di Bondowoso. Macam macam yang dipamerkan dan dijual disana mulai dari kerajinan tangan, kuliner, sanggar lukis, bahkan sampai jual senjata tajam alias perabotan juga dijual disini, dan salah satu kuliner kesukaan gus bolang sop buah mbak ana yang dulu pernah gus bolang ceritain itu, tak hanya UKM dari Bondowoso yang ada disini namun kota kota lain yang di undang meramaikan festifal muharram juga ada di tempat ini.
Setelah kita puas mengelilingi festival muharram tak ada salahnya kita untuk singgah sejenak memburu oleh oleh khas Bondowoso. Pastinya tape kan gus ?,yah gak hanya tape Bondowoso tapi ada bakso gulung, kerupuk raksasa dan aneka kuliner lainnya, gus bolang bilang apa " Bulan Muharram itu waktu yang paling tepat untuk berkunjungi ke Bondowoso" Yuk ke Bondowoso mumpung masih lama penutupan festifal Muharram.